Tujuh Atlet Mimika Sabet Medali di Kejuaraan Terbuka Karate 2019
Bagikan :

Papua60detik - Sebanyak tujuh atlet Federasi Olahraga Karate-DO (FORKI) Mimika berhasil menyabet tujuh medali pada Kejuaraan Terbuka Karate 2019 di GOR Waringin Kotaraja Jayapura, 11 hingga 13 Juli 2019.

Kejuaraan tersebut diselenggarakan Korem 172/PWY untuk memperebutkan Piala Bergilir Pangdam XVII/Cenderawasih.

Berikut nama-nama atlet FORKI Mimika yang dikalungi mendali:

Medali Emas:

Zadrak Demotekay di kelas Kumite -35 kg Pemula Putra

Mariam Maryati Manila di kelas Kumite +30 kg putri

Bernard Demotekay di kelas Kumite -63 kg putra

Medali Perak:

Angela Ansaka di kelas Kumite +67 kg Under 21 putri

Medali Perunggu:

Divo Kadang di kelas Kumite -35 kg Pra Pemula putra

Magdalena Titirloloby di kelas Kumite +67 kg senior putri

Alfredo Johan Carlo di kelas Kumite +84 kg Under 21 putra.

Official Kontingen FORKI Mimika, Rusdin mengatakan, mempersiapkan para atlet sekitar satu bulan untuk bertarung di kejuaraan tersebut.

"Kejuaraan ini juga sebagai ajang seleksi atlet karate Papua untuk PON nanti," katanya, Sabtu (13/7/2019).

Dalam perebutan total medali, FORKI Mimika menempati urutan keenam dari 35 kontingen yang ikut berpartisipasi. Kejuaraan tersebut diikuti 456 atlet karate dari Papua dan Papua Barat. (Burhan)


Video Terbaru