GALAERI FOTO: Pengibaran Bendera Merah Putih Peringatan HUT ke-78 RI di Mimika
Pengibaran Bendera Merah Putih memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 78 di Lapangan Pusat Pemerintah Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, Kamis (17/8/2023). Foto: Papua60Detik / @joejosephsitumorang
Siti Rukmana Anthomina Rumbiak siswi SMA Negeri 1 Mimika membawa bendera Merah Putih untuk dikibarkan.
AKP Julkifli Sinaga, lulusan akademi kepolisian tahun 2013 yang saat ini menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Mimika Bertindak selaku komandan upacara.
Bertindak selaku pemimpin upacara, Pj Bupati Mimika Valentinus Sudarjanto Sumito mengenakan baju adat Makassar.
Dipimpin Komandan Kompi Paskibra, Ipda Lalu Hiskam, pasukan memasuki lapangan upacara.
Pj Bupati Mimika Valentinus Sudarjanto Sumito saat menyerahkan bendera merah putih.
Siti Rukmana Anthomina Rumbiak saat membawa bendera merah putih.
Paskibra saat baris-berbaris.
Bendera merah putih saat berhasil dikibarkan.
Pasukan penggerek bendera, Achmad Raihan H Kaplele, Michael Mario Christindro Ngoranubun, dan Aloysius Virgii Bokeyau saat memberikan penghormatan kepada bendera merah putih.
ASN Pemkab Mimika saat memberi penghormatan kepada bendera merah putih.
Para peserta upacara HUT ke-78 RI.