Sambut HUT ke-79 RI, 3000 Bendera Dipasang di Timika

- Papua60Detik

Warga pasang bendera di bundaran Petrosea. Foto; Martha/ Papua60detik
Warga pasang bendera di bundaran Petrosea. Foto; Martha/ Papua60detik

Papua60detik - Memeriahkan Hari Ulang (HUT) ke-79 Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten Mimika Memasang 3.000 bendera di Tmika.

Pemasangan bendera dilakukan disepanjang jalan protokol dan melibatkan TNI-Polri,  paguyuban dan organisasi masyarakat.

"Kita berkolaborasi, kita bangkitkan semangat NKRI melalui pemasangan bendera ini. Hari ini harus dipasang semua. Besok harus berkibar semua," ujar Kepala Badan Kesbangpol Mimika, Yan Selamat Purba, Rabu (31/07/2024).

Ia menyerukan semua masyarakat dari Sabang sampai Merauke mengibarkan bendera di tempat masing-masing dari 1 sampai 31 Agustus.

"Minimal tanggal 1, saya berharap masyarakat sudah mengibarkan bendera. Kita jaga keamanan dan ketertiban karena kita sedang merayakan ulang tahun negara kita. Jangan ada lagi kegiatan di luar itu," tambahnya. 

Ia mengaku sudah menyerahkan bendera ke kepala distrik di wilayah pesisir dan pegunungan. Masing-masing distrik mendapatkan 100 bendera. (Martha)




Bagikan :