Pengguna Kompor Gas di Timika Meningkat

- Papua60Detik

Admin PT Indimatam Nusantara, Ramadhan di kantornya Jalan Yos Sudarso, Nawaripi. Foto: Martha/Papua60detik
Admin PT Indimatam Nusantara, Ramadhan di kantornya Jalan Yos Sudarso, Nawaripi. Foto: Martha/Papua60detik

Papua60detik - Transaksi di PT Indimatam Nusantara menunjukkan peningkatan pengguna kompor gas di Kabupaten Mimika

"Setiap hari selalu ada yang membeli kompor gas. Satu paket Rp12 juta hingga Rp17 juta tergantung merek kompornya," ujar Admin PT Indimatam Nusantara, Ramadhan di kantornya Jalan Yos Sudarso, Nawaripi, Kamis (28/03/2024).

Ia mengajak masyarakat supaya tidak takut menggunakan kompor gas. Karena selain penggunaannya yang simple gas LPG juga lebih irit.

"Tabung gas LPG 12 kg itu bisa tahan sampai 3 bulan. Lebih nyaman yang penting tahu cara pakainya. Jadi, nanti masyarakat yang beli di sini akan kita edukasi juga penggunaan kompor gas yang benar," ucapnya.

Untuk mengajak warga pindah penggunaan, biasanya ada promo tukar kompor minyak tanah dengan kompor gas. Tapi, promo itu hanya di waktu tertentu saja.

"Terakhir itu bulan Desember lalu. Kalau untuk gas LPG, sekarang belum ada promo. Akan tetapi, info dari pusat nanti kita akan ikut kegiatan pasar murah di Eme Neme Yauware jelang Lebaran. Tentu harga gas LPG-nya lebih murah," tambahnya. 

Untuk harga gas LPG sekarang ini adalah ukuran 5,5 kg Rp 200 ribu, ukuran 12 kg Rp345 ribu, ukuran 50kg Rp1,4 juta. 

"Untuk stok gas LPG masih aman. Lagi pula di gudang kita harus stand by paling sedikit itu 5 ribu," pungkasnya. (Martha)




Bagikan :