Harga Komoditi Pangan di Timika Cenderung Stabil
Rabu, 21 September 2022 - 18:15 WIT Faris Rodolfo Nes - Papua60Detik

Papua60detik - Hasil pantauan Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Mimika selama tiga hari terakhir, harga komoditi pangan tidak banyak mengalami perubahan.
Bawang merah misalnya, sebelumnya Rp50 ribu per kilogram turun menjadi Rp45 ribu per kilogram. Bawang putih tergolong stabil, masih di harga Rp35 ribu.
Sementara untuk cabe rawit masih terpantau di harga Rp90 ribu per kilogram dan cabai besar Rp80 ribu per kilogram. Harganya tidak berubah dalam tiga hari terakhir.
"Cabe rawit itu minggu kemarin naik turun ini baru turun 3 hari kemarin, kalau tidak naik Rp120 ribu lagi, habis itu normal lagi. Ini lagi turun Rp90 ribu di pasar," tutur Husnia kepala seksi distribusi pangan, Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Mimika, Rabu (21/9/2022)
Untuk sayuran-sayuran harganya tergolong stabil misalnya sayur buncis Rp25 ribu per kilogram dan sayur bayam, sawi serta kangkung Rp5 ribu per ikat.
Sementara untuk harga komoditi pangan lain terpantau normal. Telur berada d iharga Rp65 per rak dan daging ayam beku Rp40 ribu per kilogram.
"Harga daging dari beberapa bulan terakhir normal seperti itu. Contohnya daging ayam dari dulu sampai sekarang Rp40 ribu per kilogram" kata Husnia (Faris)