PKK Mimika Beri Makanan Tambahan Anak di Kampung Mandiri Jaya
Kamis, 15 Juni 2023 - 13:47 WIT Febri Eka - Papua60Detik
Papua60detik - Guna tumbuh kembang anak, Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Mimika menggelar sosialisasi gemar membaca serta pemberian makanan tambahan (PMT) yang digelar di dua lokasi Distrik Wania, yakni Kampung Mandiri Jaya dan Kelurahan Kamoro Jaya, Rabu (14/6/2023).
Dalam kegiatan sosialisasi gemar membaca itu TP- PKK Kabupaten Mimika menyerahkan paket buku bacaan kepada peserta atau anak-anak di Mandiri Jaya.
Sedangkan untuk kegiatan PMT sendiri dilakukan dengan memberikan asupan makanan bergizi berupa bubur kacang hijau, telur, serta paket snack ke setiap anak.
Mewakili Ketua TP-PKK Kabupaten Mimika, Sekretaris TP-PKK, Leentje Paiman mengatakan kegiatan tersebut merupakan program rutin tahunan dan menyasar kepada hampir seluruh wilayah distrik di Mimika.
"Ini adalah program rutin dari PKK untuk membantu mencerdaskan anak-anak, sehingga bisa tumbuh menjadi generasi penerus bangsa yang sehat, cerdas dan berprestasi," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Distrik Wania Richard Wakum dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada TP-PKK Kabupaten Mimika yang telah memilih Kampung Mandiri Jaya dan Kelurahan Kamoro Jaya untuk dua kegiatan yang bermanfaat bagi tumbuh kembang anak.
"Sampai sekarang, Stunting masih menjadi masalah kita bersama. Kalau tidak diatasi, bisa menjadi masalah untuk kita ke depannya. Jadi terima kasih kepada ibu-ibu PKK yang telah datang kunjungi kami di Distrik Wania, karena ini adalah salah satu cara untuk mencegah stunting," pungkasnya. (Eka)