Danyon B Brimob Polda Papua Bersama Ratusan Anggota Polri Naik Pangkat
Kamis, 31 Desember 2020 - 21:05 WIT Amma B - Papua60Detik
Papua60detik - Komandan Batalyon (Danyon) B Brimob Polda Papua AKP Ramadhona menerima kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dan resmi menyandang bunga satu di pundaknya. Ia kini berpangkat Kompol.
Kompol Ramadhona naik pangkat bersama ratusan personel Polri lainnya pada Upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat di halaman kantor Pelayanan Masyarakat Polres Mimika, Jalan Cenderawasih, Kamis (31/12/2020). Upacara dipimpin Kapolres Mimika AKBP IGG Era Adhinata.
Mereka yang naik pangkat antara lain, 55 anggota Polres Mimika, 114 anggota Brimob Batalyon B Polda Papua, 8 anggota Brimob BKO Polda Maluku dan 40 anggota Brimob Satgas Nemangkawi.
Kapolres yang membacakan amanat Kapolri Jenderal Idham Azis mengatakan, kenaikan pangkat diberikan Polri sebagai bentuk penghargaan kepada anggotanya yang dinilai beprestasi dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai polisi di satuan masing-masing.
"Kenaikan pangkat bagi anggota Polri periode 1 Januari merupakan salah satu sistem wujud reward terhadap pembinaan karier personel dalam institusi Polri," ujarnya.
Menurutnya, kenaikan pangkat juga merupakan wujud implementasi strategi pembinaan personel jangka panjang dalam rangka perawatan dan pengendalian personel ke arah terwujudnya keselarasan antara kebutuhan organisasi dan pengembangan struktur polri.
Untuk itu, kepada seluruh anggota Polri, ia berpesan senantiasa meningkatkan pengetahuan, keterampilan serta mewujudkan perilaku yang humanis dengan menjunjung tinggi hak asasi manusia dalam berinteraksi dengan masyarakat.
"Kita harus tetap memiliki kepekaan dalam menyikapi perkembangan dan perubahan situasi yang terjadi di tengah masyarakat, melalui pendekatan proaktif dan problem solving ke arah terbentuknya lingkungan strategi yang konstruktif dengan memberdayakan serta mengoptimalkan potensi yang ada sebagai ciri kepolisian yang modern," imbuhnya. (Salmawati Bakri)